Beberapa hari lalu gue iseng
membuka dashboard blog gue untuk mengecek apakah sudah ada postingan update
dari teman – teman blog atau belum.
Pas ngescroll dashboardnya
kebawah gue terpaku pada salah satu
judul postingan dari Kresnoadi DH yang menurut gue bikin penasaran jikalau
tidak segera diklik dan dibaca. Judulnya SIDANG MUSYAWARAH BLOGGER NASIONAL!!
Usut punya usut dari postingan
tersebut, si Adi berusaha menjadi penengah dari konflik antara si Iksan (Owner
Blog Ayam Sakit ) dan si Firdaus ( pemilik Blog Salah Tulis ).
Menurut penilaian gue, yang
memulai menyatakan perang tulisan disini adalah si Firdaus yang mengirimkan
surat terbuka untuk si Iksan. Gue ngak tahu sebenarnya akar permasalahannya apa,
yang jelas surat terbuka yang diposting di blognya itu di tunjukan untuk si
Iksan dan lebih parahnya lagi, surat tersebut dibalas pula oleh si Iksan. Tapi
pertikaian keduanya telah selesai berkat sidang musyawarah yang di pimpin oleh
Senpai Kresnoadi DH dengan perannya sebagai Hakim Yang Mulia I.
Njay, keren – keren ngeri yah
kalau sesama blogger punya pertikaian, berkelahinya lewat tulisan. Fikir gue.
Selang beberapa hari setelah
membaca konflik dari dua blogger tersebut, kali ini kontradiktif antar tulisan
tercipta diantara senior gue di salah satu organisasi dengan rivalnya. Owner Tulisan Usang.
Tulisan yang diposting senior gue
tersebut adalah salah satu postingan yang menyentil mengenai masalah yang lagi
heboh – hebohnya diperbincangkan di permulaan tahun ini. LGBT dan Cocoklogi HAM. Yap menurut gue tulisan tersebut wajib
direnungi oleh para protector dan dedengkot – dedengkot di balik berkicaunya LGBT
dengan HAM sebagai alat legitimasinya.
Rightly, tulisan dari senior gue bukanlah
pemicu kontra namun karena dianggap tulisan yang mengandung diskriminasi oleh
rival dari tulisan senior gue, maka jadilah tulisan tersebut (secara impilsit) dikatakan
sebagai tulisan pemicu kontra.
Awalnya kaget, loh kenapa gitu
tulisan mengandung kritikan yang sebenarnya bisa menjadi tamparan bagi kaum
LGBT malah ternyata mendatang reaksi abal – abal dari pihak yang mengaku bahwa
homoseks itu adalah orientasi seksual normal. Lah normal ndashmu ? dari sisi
manaya coba ? gue sih berfikir positif aja yah mungkin nulisnya typo gitu.
Sama seperti yang dituliskan oleh
teman gue, Mba Adjufri Mandang dalam tulisannya yang ikut menyuarakan
kontradikitf tersebut, gue juga bukan orang yang expert mengenai hukum dan agama,
tapi setidaknya sebagai kaum heterogenitas yang normal dan peduli akan
keberlanjutan peradaban di muka bumi ini maka gue secara explisit menyatakan “ SAY
NO LGBT!! “
Dari Mba Adjufri Mandang ada pula
tulisan yang ikut mengkritisi mindset dari owner tulisan usang tersebut : Ady
Ramli Gunawan dengan tulisannya ’ Seorang Homo Ludens dan Romantisme yang Buta ‘
via Platform Medium.com dan Eka Putra Manoppo dengan 2 tulisannya ((SEKALIGUS))
‘ Kontradiktif Tulisan Usang ‘ dan ‘ Tulisan Perdana ‘
(PS : sengaja di pake hyperlink
agar teman – teman bisa langsung membaca dan membedakan mana tulisan
diskriminatif dan mana tulisan mengkritisi. Jadilah pembaca yang cerdas! : -) )
Nah terlepas dari 2 permasalahan
di atas, perang antar tulisan juga dialami oleh Bang Denny Siregar yang
memparodikan tulisannya dengan judul Bang Yusril Pergi Ke Pasar. Lucu juga yah kalau
membaca judulnya itu, langsung teringat ‘SARIMIN PERGI KE PASAR’ wkwkw..
Dalam tulisannya tersebut, Bang
Denny menceritakan tentang foto – foto Bang Yusril yang seliweran di facebooknya,
letak lucunya karena Bang Yusril ke pasar memakai t-shirt yang bermotif Mickey
Mouse. Wkwkw ngak sekalian pake kimono ?.
Dari foto – foto tersebut, Bang
Denny mengkritisi mengenai kemunculan tiba – tiba Bang Yusril ketika mendekati
pilgub DKI 2017. Menurut Bang Denny, gaya – gaya kemunculan secara mendadak
seperti itu sudah sangat di hafal olehnya, karena kurang lebih/ bahkan hampir
sama seperti gayanya Aburizal Bakrie yang nongkrong di Warkop, Wiranto yang
menyamar jadi tukang becak, dan Harry Tanoe yang tiba – tiba turun ke desa nelayan
membagikan hadiah.
Menjelang sore kemarin, gue
kembali membuka facebook dengan maksud untuk melihat lagi tautan – tautan yang
dibagikan oleh teman – teman. Seketika itu gue pun terhenti di tautan yang
dibagikan oleh Bang Denny Siregar. Rada penasaran juga sih karena tautan
tersebut judulnya berkaitan dengan si pembagi tautan a.k.a Bang Denny.
![]() |
Sumber : Facebook.com |